HUMBANG.WAHANANEWS, CO Doloksanggul - Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) kabupaten Humbang Hasundutan ( Humbahas ), diharapkan dapat meningkatkan perhatian dan memberi pelayanan serta memelihara ketertiban dan kenyamanan pengunjung di wilayah Objek Wisata di Humbahas salah satunya Objek Wisata Alam Sipinsur. Hal itu disampaikan salah seorang Pria paroh baya asal kabupaten Toba yang sedang berkunjung ke daerah itu Minggu 25/1/2026.
Pengunjung asal Toba itu mengeluh pasalnya, saat mobil mereka mau masuk ke lokasi wisata Alam Sipinsur tidak diperbolehkan penjaga pintu masuk, sontak dia bertanya " koq bisa ada diskriminasi kepada pengunjung yang datang, kenapa mobil lain bisa parkir sembarangan di lokasi ?" Ujar pengunjung itu sembari menunjuk mobil yang parkir sembarangan di lokasi.
Baca Juga:
Dua Bulan Terisolasi Akibat Bencana, Ahirnya Desa Batu Nagodang Siatas Humbahas Dapat Dilalui Roda Empat
Mendengar itu, Wahana News langsung bertanya ke pemilik mobil yang parkir dilokasi, dan menanyakan kenapa bisa dan parkir sembarangan dilokasi.
Pemilik mobil itu dengan sombongnya mengatakan " kenapa rupanya, apa keberatan mu" ujarnya sembari memelototi awak media Wahana News.
Ia pun berlalu tanpa peduli, dan tetap memarkirkan mobilnya.
Pengunjung asal toba itupun kesal dan geram sembari mengatakan kepada awak WahanaNews agar Kepala Disparpora Humbahas memperketat aturan untuk memberi pelayanan dan kenyamanan bagi pengunjung Wisata Alam Sipinsur." Kapan majunya jikalau hal demikian dibiarkan tanpa menjaga ketertiban dan kenyamanan di objek wisata" sebutnya kesal.
Kadis Parpora Humbahas sebaiknya turun tangan menertibkan hal hal yang dapat merugikan dan mengurangi kenyamanan pengunjung.
Baca Juga:
DPC Partai Gerindra Kunjungi Kejari Humbahas
[Redaktur: Tohap Simaremare]