HumbangNews.Id | Tersangka kasus aplikasi Binomo Indra Kenz sempat tinggal bersama orang tuanya di Jalan Imam Bonjol, Rantauprapat, Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut).
Meski berada di pusat kota, rumah itu berada di sebuah gang kecil yang berada di belakang deretan pertokoan.
Baca Juga:
Indra Bekti Disebut Kena Pendarahan Otak, Bagaimana Kronologinya?
Disadur dari detikcom, Sabtu (19/3/2022), jalan masuk menuju rumah itu ialah sebuah lorong berukuran 2,5 meter, yang di atasnya merupakan bangunan yang menyatu dengan ruko di deretan tersebut.
Hanya ada delapan rumah yang ada di dalam gang itu. Empat rumah masing-masing berdempetan di setiap sisinya.
Rumah keluarga Indra Kenz ialah rumah bernomor 20 atau tepat berada di ujung kanan gang tersebut.
Baca Juga:
Kronologi Indra Bekti Dikabarkan Alami Pendarahan Otak
Di keterangan nomor dindingnya, rumah itu berada di RT/RW 1, Lingkungan Sanusi, Kelurahan Siringo-ringo, Kecamatan Bilah Hulu (sekarang jadi Kecamatan Rantau Utara).
"Ya betul, dulu betul orang tuanya tinggal di situ. Tapi sekarang sudah pindah. Nggak tahu ke mana pindahnya," kata Edi, pemilik toko yang berada tepat di sebelah pintu masuk ke gang tersebut.
Edi mengatakan keluarga Indra Kenz sudah pindah sejak beberapa tahun yang lalu. Namun Edi mengaku lupa sejak kapan tepatnya keluarga Indra pindah dari situ.