HumbangNews.id - Sampai sekarang Gorong-gorong di Jalan Lintas Kabupaten tidak kunjung mendapat perhatian dari pemerintah, justru terus memprihatinkan karena kerusakan terus makin parah.
Maka dari itu, Tokoh Masyarakat juga anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tapanuli Utara, Herman Manalu mendorong pemerintah daerah setempat untuk mendesak Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara segera melakukan perbaikan jalan tersebut.
Baca Juga:
Masalah Surat Kewajaran Harga, Pemenang Tender Irigasi di Taput Diminta Diganti
Dalam hal ini RKPD 2024 Kabupaten Tapanuli Utara, ia menyampaikan, Jalan Lintas Kabupaten Tapanuli Utara tersebut harus segara dilakukan perbaikan karena jalan berlubang dan berbahaya bagi pengendara truk.
“Jalan ini masuk milik Kabupaten Tapanuli Utara, jadi pemerintah Kabupaten tolong disegerakan prioritaskan lebih dahulu sesuai janji Visi Misi Bupati, jangan sampai ada korban baru nanti dilakukan perbaikan,” ucap Herman.
Ia menambahkan, jalan utama yang membahayakan pengendara harus segera butuh penanganan, butuh perhatian khusus dari Bupati Pemkab Taput, kalau memang sudah ada dana segera dialokasikan.
Baca Juga:
Sekda Taput Bantah Video Mesum Mirip Dirinya, Polisi Panggil Oknum TS ke Jawa Barat
"Pemerintah Tapanuli Utara melalui Visi Misi, berarti sudah menyetujui melalui pernyataan Bupati sebelumnya bahwa anggara untuk perbaikan jalan lintas Kabupaten menggunakan APBD Provinsi tahun 2023, nah ini kapan akan dilakukan perbaikan? ," tuturnya.
Kalau terus dibiarkan maka truk bermuatan hasil pertanian tetap akan lintas dalam kota. Sedangkan Perda kita mengaturnya pengguna jalan umum dan khusus untuk kegiatan pengangkutan hasil pertanian” pungkasnya.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]