TAPUT.WAHANANEWS.CO, Siborongborong - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Siborongborong Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Tapanuli Utara, Suasana penuh suka cita dan damai menyelimuti Perayaan Ibadah Natal yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Siborongborong bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Mengusung tema Natal “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” (Lukas 2:15).
Acara ini dihadiri oleh Uspika Kecamatan Siborongborong, Camat, Lamor Situmorang, Kacabjari, Lamhot Herianto Sagala, Kapolsek, AKP S Purba, Dan Ramil, Kapten Inf Alpen Silalahi, Kapus Lamtiur Sihombing, Kepala Kepala Rutan Tarutung, Evan Putra Yuda Sembiring, Pejabat Struktural dan Purna Bakti di Lingkungan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Tapanuli Utara, Bimas Kristen Kementerian Agama Tapanuli Utara, Staf Lapas Siborongborong serta keluarga Warga Binaan Lapas Sibotongborong, Selasa (11/12/24).
Baca Juga:
Berantas Judi Togel Polres Taput Kembali Berhasil Menangkap Pengelola Togel
Ibadah Natal dipimpin oleh Pendeta Jani Javic Lumintang, yang memberikan pesan Natal tentang kedamaian dan kasih yang lahir dari peristiwa kelahiran Kristus di Betlehem.
Dalam sambutannya Krisman Ziliwu, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Siborongborong berharap agar perayaan Natal kali ini dapat membawa hikmah dan kedamaian bagi semua pihak. Kalapas menyampaikan Hak Warga Binaan berupa Remisi Khusus Hari Raya Natal 2024 terus diupayakan pihaknya.
“Mari kita memandang Natal sebagai panggilan untuk menyalurkan kasih, perdamaian dan harapan disekitar kita dan Natal mengajarkan perdamaian cinta kasih tanpa batas kepada umatnya. Semoga semangat Natal membawa kebahagiaan dan kehangatan kepada setiap hati umatnya.
Baca Juga:
Kejuaraan Open Championship Sambo Prestasi Gemilang Siswa PGRI 20 Siborongborong Raih Medali Emas dan Medali Perak
Harapan saya kepada seluruh Warga Binaan yang merayakan Natal agar dapat mengambil pelajaran bahwa sesungguhnya pesan Natal yaitu selalu berbagi kasih, sukacita, kehangatan dan kedamaian bagi umatnya.
Remisi Natal 2024 dapat berjalan sesuai dengan harapan, namun apabila terdapat remisi susulan kiranya jangan berkecil hati karena semua langkah-langkah terbaik akan terus diupayakan” ujar Kalapas.
Rangkaian Perayaan Natal Kalapas Siborongborong dan Uspika menyerahkan bingkisan Natal kepada WBP Kristen Lapas Kelas IIB Siborongborong sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada para WBP.