Humbangnews.id | Dinas kominfo Humbang Hasundutan (Humbahas) jadi sorotan masyarakat terlebih para awak media, setelah di temui langsung oleh salah satu awak Media online yang ada di Humbahas di kantor Kominfo (Tano Tubu) Jalan Doloksanggul - Siborong-borong, pada hari Kamis 27 April 2023, lalu.
Menurut pimpinan redaksimedia online tersebut berinisial JP bahwa laporan data tentang rilisnya sudah dilaporkan semenjak 2 Minggu terakhir di Bulan April 2023 dan sudah pernah di tanda tangani surat dari Kominfo Humbahas, dimana dalam pengurusan pelaporan rilis tersebut kepada S Tanjung.
Baca Juga:
Inspektorat dan Diskominfo Malang Raya Gandeng PWI Sosialisasikan Pencegahan Antikorupsi
Pimpinan Redaksi media online tersebut berinisial JP mengatakan setelah menunggu beberapa minggu namun belum juga dibayarkan. Dirinya pernah menanyakan langsung ke S Tanjung (pihak Diskominfo) menyatakan belum di tandatangani oleh pihak yang bersangkutan.
"Saat itu langsung kita perbaiki kalau tidak salah 2 (dua) hari sebelum libur hari raya (Lebaran) setelah itu, kita tunggu hingga hari libur usai, kembali kita menemui Diskominfo memberi jawaban saat ini sedang di BPKPD Humbahas," katanya.
"Dimana setelah 2 (dua) hari masuk kerja kita langsung menjumpai Kadis Kominfo yang menyatakan saat itu sudah di proses dan paling lama hari Senin atau Selasa depan," tambah JP, Rabu (3/5/2023).
Baca Juga:
Kalimantan Timur Raih Peringkat Tiga Besar Indeks Keterbukaan Informasi Publik 2024
Sambungnya menjelaskan informasi yang diperoleh nya pada Desember Tahun 2022 lalu bahwa anggaran tersebut tidak habis dan dipulangkan kembali ke Dinas terkait.
"Sampai hari ini jawaban dari Kepala Kominfo bahwa sedang menunggu penerbitan SP2D di BPKPD, jujur kita selaku jurnalis menduga ada sikap Diskominfo tebang pilih kasih dalam pencairan anggaran yang sudah di susun dan diatur sedemikian rupa mengingat anggaran ini sudah di jalankan di tahun yang lewat," ungkapnya. [Hk]